04/11/2024
Sharing

Banjarbaru – Kegiatan Jum’at Curhat bersama Polres Banjarbaru kembali berlanjut. Kali ini, Kapolres Banjarbaru AKBP Dody Harza Kusumah, S.I.K., S.H., M.Si., bersama dengan Wakapolres Banjarbaru Kompol Winda Adhiningrum, S.H., S.I.K., serta jajaran PJU bersilaturahmi dengan masyarakat Kec. Beruntung Baru di halaman Kantor KUA, Desa Kampung Baru, pada Jumat (26/05/2023) pagi.

Dalam sambutannya, Kapolres Banjarbaru menyampaikan bahwa kegiatan Jum’at curhat merupakan agenda rutin Kepolisian sebagai wadah berdiskusi dan mendengarkan keluhan dari masyarakat untuk kemudian dicarikan solusi serta penyelesaiannya.

“Kami dari Polres Banjarbaru sangat terbuka sekali menerima masukan, saran maupun kritikan dari masyarakat, Jum’at Curhat ini akan terus kita laksanakan, untuk menyerap segala aspirasi khususnya terkait Kamtibmas, sehingga kita bisa melayani dengan baik dan memberikan problem solving terkait permasalahan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat,” ucapnya.

Selain itu, AKBP Dody juga mengutarakan bahwa Jum’at Curhat ini juga merupakan upaya untuk semakin mempererat tali silaturrahmi serta menjaga komunikasi antara Polri dengan warga Kec. Beruntung Baru, sehingga diharapkan masyarakat dapat menyampaikan informasi, aspirasi maupun aduan secara terbuka.

“Dalam mencari pemecahan masalah yang ada dikalangan warga masyarakat, kami akan bersinergi dengan Stakeholder terkait, kami semua akan selalu berusaha semaksimal mungkin dalam menyalurkan aspirasi masyarakat sehingga nantinya dapat terwujud Sitkamtibmas yang kondusif di daerah hukum Polres Banjarbaru,” ucapnya.

Sejumlah informasi, aduan dan masukan masyarakat disampaikan dalam Jum’at Curhat ini, mulai dari perpanjangan SIM dan pajak, program bedah rumah, penanganan Karhutla, dan terkait dengan masih adanya warga yang mencari ikan dengan cara menyetrum, menjadi pembahasan bersama pada kegiatan tersebut.

“Nanti silahkan dibuatkan saja permohonan warga yang akan memperpanjang SIM dan akan dijadwalkan pelaksanaannya dengan lokasi yang sudah ditentukan oleh petugas, dan untuk kegiatan program bedah Rumah dari Kapolda Kalsel juga akan terus berlanjut,” terangnya.

Sedangkan dalam penanganan Karhutla, Polres Banjarbaru mengimbau kepada seluruh warga untuk tidak membuka lahan dengan cara dibakar karena ada sanksi pidana berat yang menunggu masyarakat yang masih nekat melakukan pembakaran, terlebih lagi saat ini sudah mulai memasuki musim kemarau.

“Untuk penyetruman ikan sendiri, nantinya akan terlebih dahulu kita berikan himbauan kepada masyarakat dan apabila masih kedapatan ada warga yang melakukan maka kami tidak segan-segan untuk melakukan tindakan tegas,” jelasnya.

Di penghujung kegiatan Kapolres beserta jajarannya turut menyerahkan bantuan kepada Ponpes berupa Al Qur’an dan juga Sembako kepada masyarakat yang kurang mampu.

“Sekali lagi saya mengucapkan terima kasih atas apa yang telah disampaikan masyarakat pada hari ini, dan kedepan akan memerintahkan jajarannya untuk terus menindaklanjuti apa yang menjadi keluhan warga di Kec. Beruntung Baru, sehingga bisa bersama-sama menciptakan situasi yang kondusif, dan juga mudah-mudahan sedikit bantuan yang kami berikan bisa memberikan manfaat kepada bapak ibu sekalian,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *